Sumbawa Barat | Setelah 1 Minggu layanan klinik poli mata dibuka, RSUD Asy Syifa, Kabupaten Sumbawa Barat ramai dikunjungi pasien bukan hanya datang dari KSB namun pasien dari luar juga terus berdatangan.
dr. Carlof Sitompul dalam keterangannya, mengatakan bahwa dengan dibuka nya klinik Poli Mata pihaknya terus mengembangkan pelayanan kesehatan demi memudahkan masyarakat yang akan datang berobat.
“Dengan menempatkan dr spesialis mata yang bekerjasama dengan RSUP Prof DR.I.G.N.G Ngoerah akan memudahkan pelayanan kepada masyarakat yang akan berobat,” kata dr. Carlof.
(Foto ist: ruangan klinik mata)
Ia mengatakan, hingga saat ini RSUD Asy-Syifa, saat ini telah memiliki 19 rawat inap serta membuka layanan Klinik rawat jalan diantaranya, Klinik Penyakit Dalam, Klinik Geriatri, Klinik Anak, Klinik Kebidanan dan Kandungan, Klinik Bedah Umum, Klinik Bedah Plastik-Rekonstruksi Estetika, Klinik Jiwa, Klinik MCU, Klinik Kesehatan Kerja, Klinik DOTS, VCT, dan CST, Klinik THT-KL, Klinik Gigi, Klinik Mata, Hemodialisa, Laboratorium, Radiologi Klinik, Fisioterapi Gizi dan Pelayanan Darah.
Menurutnya, RSUD Asy-Syifa kedepannya terus berbenah dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang lebih baik, dengan terus melakukan penambahan layanan spesialis dengan target minimal tiap tahun bertambah satu layanan baru, sehingga semua layanan Klinik nantinya dapat terpenuhi, sehingga tidak ada lagi pasien yang dirujuk ke rumah sakit lain.
“Kami akan terus berbenah dengan berupaya melengkapi semua layanan rawat jalan dan rawat inap, Sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat dimaksimalkan,” kata Carlof.
Masih kata Carlof, untuk 19 layanan Rawat Jalan tersebut, pihaknya menempatkan dokter spesialis, sehingga kedepan semua layanan akan dilengkapi sesuai kebutuhan, mohon doanya.
Selain menambah jumlah dokter spesialis, RSUD juga secara bertahap meningkatkan kondisi sarpras dan alat kesehatannya.
“Secara beriringan kita siapkan SDM, sarpras serta alat kesehatannya,” jelasnya.
Lebih Lanjut Carlof menegaskan, jika di awal tahun 2023 ini, RSUD Asy-Syifa sudah membuka layanan kesehatan mata telah bekerja sama dengan BPJS. Sehingga pasien tidak perlu membayar.
“Hasilnya, jumlah pasien yang datang semakin membludak dalam 1 Minggu ini. Bahkan, klinik mata yang ada di RSUD Asy-Syifa setiap harinya tidak kurang dari 30-40 pasien dan ini sudah sangat luar biasa,” demikian, Carlof.