News  

Tiga Kaling Kelurahan Arken Terpilih Secara Demokratis

InsideNTB.com, Sumbawa Barat – Kelurahan Arab Kenangan (Arken) Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (16/1/2020) Malam melakukan pemilihan Kepala Lingkungan (Kaling) secara langsung dipilih oleh warga Kelurahan Arab Kenangan (Arken).

Tiga Kaling di kelurahan tersebut, dipilih langsung secara demokratis. Pemilihan yang diselenggarakan oleh segenap perangkat Kelurahan Arken ini pun berjalan seru. Karena hampir seluruh warga Arken tampak antusias dalam menggunakan hak pilihnya.

Pantauan media ini dilokasi, persaingan sengit terjadi di beberapa lingkungan, karena menghadirkan lebih dari satu calon Kaling. Seperti di Kaling Arken Atas maupun Kaling Arken Bawah, dan yang paling menegangkan saat pemilihan Kaling Arken Bawah karena ada dua calon yang bersaing.

Mekanisme pemilihan pun 11-12 dengan Pemilu serentak 17 April tahun lalu. Sedikit berbeda di sarana dan prasarana, karena tak memakai bilik suara, kotak suara dan paku untuk mencoblos. Diganti dengan kotak kardus sebagai tempat memilih dengan menulis nama calon yang dipilih dengan pena, serta kotak kardus sebagai tempat pengumpulan suara, dan juga tak memakai form C 1 untuk hasil jumlah suara.

Para pemilih pun harus sudah berusia 17 tahun, terdaftar sebagai warga di setiap RT masing-masing. Dan setiap pemilih diperbolehkan memilih untuk calon yang ada disetiap RT dan Kaling nya sesuai KK si pemilih berdomisili dengan memilih satu orang memilih 1 Kaling.

Lurah Kelurahan Arken Erny Patriani, S.E., yang didampingi Seklur kepada media ini menyatakan pemilihan Kaling ini baru pertama kali dilakukan selama dirinya menjabat.

“Kegiatan ini sengaja dilakukan. Namun kita buat pemilihannya secara langsung, walaupun sebenarnya ada hak prerogatif dari saya sendiri selaku lurah untuk menunjuk Kaling secara langsung di Kelurahan Arken,” ujar Erni.

Ketika disinggung kenapa tidak dipilih langsung saja oleh lurah?., Erni menyatakan dirinya sengaja membuat pemilihan langsung oleh warga, untuk memberikan rasa adil bagi warga demi memilih wakil terbaik ditingkatan RT maupun Kaling.

“Saya tidak mau menghilangkan hak warga saya demi jabatan yang tak abadi ini. Dan insyallah saya akan bersikap jujur dan adil,” katanya.

Pemilihan ini, sambungnya, bukan akhir dari penetapan Kaling yang terpilih. Namun, nantinya akan dibuatkan pernyataan hitam diatas putih sebagai komitmen semua Kaling.

“Setelah selesai pemilihan, para Kaling terpilih akan kita buatkan pernyataan diatas materai. Jika mereka tidak dapat bekerjasama dengan baik, maka sewaktu-waktu siap untuk digantikan. Dan penggantinya otomatis suara terbanyak kedua di setiap Kaling,” sebutnya.

Untuk agenda Minggu depan rencana akan dilanjutkan dengan pemilihan ketua RT, LPM dan Karang Taruna dengan sistem yang sama.

“Kepada Kaling terpilih, media ini ucapkan selamat bertugas di Kelurahan Arken,” demikian tutup Erni.

Adapun pemilihan yang berjalan hingga malam hari mulai Rabu dan malam ini menghasilkan Kaling Sebagai berikut, Kaling Arab di menangkan Ahmad Mustafa, Kaling Arken Atas dimenangkan oleh Harun Salmin dan tetakhir yang paling metiah adalah Kaling Arken Bawah dimenangkan oleh Usman Jawas dengan torehan 96 suara mengalahkan Sukri 73
suara.(ID/SB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!