News  

LSM Sahabat Bumi Gelar Sosialisasi Dampak Pencemaran Lingkungan

InsideNTB.com, Sumbawa Barat – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Sahabat Bumi menggelar acara sosialisasi terkait Dampak Pencemaran Lingkungan.

Acara ini bentuk kerjasama antara LSM Sahabat Bumi dan PT. AMNT yang diselenggarakan di SMAN 1 Taliwang, Kamis, (24/10) Pagi.

(Foto Ist : Musmulyadi Yowry Pemateri Kegiatan Sosialisasi Dampak Lingkungan)

Musmulyadi Yowry Pemateri Kegiatan Sosialisasi, disela-sela kegiatan kepada media menuturkan, kegiatan ini merupakan misi dasar kampanye tentang lingkungan bebas bahan merkury dan kesehatan masyarakat KSB khususnya.

“Sosialisasi ini bertujuan agar kita sadar tentang bahaya logam-logam berat yang ada disekitar kita,” ujarnya.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Sahabat Bumi kepada Bumi Pariri Lema Bariri yang saat ini sudah mulai menghawatirkan akibat tercemar bahan kimia mercury.

“Kampanye ini akan terus kami lakukan secara kontinyu dan ini akan tetap di kampanyekan dimanapun dan kapan pun. Karena pencemaran lingkungan merupakan masalah bersama yang sangat penting untuk diselesaikan,” sebutnya.

Kami berharap, dinas terkait (Pemda/Pemprov, Polres/Polda dan instansi terkait lainnya untuk segera melakukan kewajibannya sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku serta melakukan peninjauan kembali terhadap lingkungan yang tercemar bahan-bahan kimia mercury.

Lingkungan kata Yowry, menyangkut keselamatan, kesehatan dan kehidupan masyarakat. Siapapun bisa berperan serta ikut bersama dalam menyelesaikan masalah pencemaran lingkungan ini.

“Kedepan diharapkan kepada siswa dan anak-anak muda Sumbawa Barat agar menjaga dan memelihara kelestarian alam hingga ke anak cucu kita kelak,” tukasnya.

Kegiatan sosialisasi Dampak Pencemaran lingkungan ini juga dihadiri oleh wakil Bupati Sumbawa Barat, dan beberapa pejabat-pejabat daerah Dinas terkait, guru sekolah, dan para siswa SMAN 1 Taliwang.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *