Sumbawa Barat – Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) bersama mahasiswa asal Bumi Pariri Lema Bariri, Sabtu (23/10/2021) menggelar aksi bersih-bersih sekitar area Asrama, yang bertempat di Kota Mataram.
“Kami bersama mahasiswa penghuni asrama, membersihkan area sekitar asrama yang saat ini ditumbuhi semak belukar,” ungkap, Agus Sujardin, BA, Kepala Bidang Tibtram, kepada wartawan, Senin (25/10/2021).
Kegiatan ini dilakukan, menindaklanjuti Permendagri 17 Tahun 2019 tentang pemenuhan hak pegawai negeri sipil, penyediaan sarana dan prasarana minimal pembinaan teknis operasional dan penghargaan SatPol PP.
“Hal ini di susul dengan terbitnya, Surat Sekretariat Daerah NO.400/2208/KESRA/X/2021 tentang penerimaan mahasiswa dan mahasiswi penghuni baru di asrama mahasiswa Sumbawa Barat di Mataram. Jadi, sesuai aturan, maka kegiatan ini kita gelar,” bebernya.
Selain bergotong royong, lanjutnya, para personil SatPol PP juga menggelar silaturahmi dengan pembina, pengurus dan mahasiswa penghuni asrama.
“Kami juga menyampaikan kepada pengurus, mahasiswa dan petugas keamanan agar selalu menjaga kebersihan serta keamanan asrama,” ujarnya.
“Semoga kegiatan ini terus di lakukan dengan tujuan menjaga kebersihan asrama bagi adik-adik mahasiswa,” demikian, imbuhnya.