Simbol Brang Rea Mulai Rapati Central

InsideNTB.com, Sumbawa Barat – Sekitar ratusan masyarakat terdiri dari tokoh pemuda, tokoh agama, tokoh masyarakat dan emak-emak merupakan warga Kecamatan Brang Rea datang di kediaman Bupati Ir. H. W. Musyafirin, MM, Kamis (31/10) Sore.

(Foto ist: Nampak Bupati Ir.H.W. Musyafirin, MM, menyambut warga dari kecamatan Brang Rea dengan suasana hangat)

Kedatangan rombongan ini mengundang reaksi sejumlah awak media yang ingin mengetahui kedatangan rombongan dari kecamatan Brang Rea.

Perwakilan rombongan Rosidi warga desa Tepas menjelaskan kedatangannya tiada lain hanya untuk bersilahturahmi dengan Haji Firin.

“Kami datang atas inisiatif sendiri dengan menggunakan 3 bus. Kami datang kesini untuk memberikan dukungan kepada haji Firin dengan siapapun bergandengan, kami tetap mendukung Haji Firin,” jelasnya.

Pantauan media dilokasi, terlihat sebagian masyarakat ini di ketahui sebelumnya merupakan pendukung calon lain pada pilkada 2015 yang lalu.

Mereka datang tiada lain untuk menyatakan sikap mendukung haji Firin dalam pilkada 2020 mendatang.

Sekitar Pukul 17: 40 Wita, sejumlah masyarakat di sambut baik oleh Ir. H.W. Musyafirin.

“Terimakasih bapak ibu atas kedatangannya. Saya bangga atas kehadiran bapak ibu,” kata Bupati singkatnya.

Sementara, dihadapan warga Haji Musyafirin akrab disapa, menyatakan agar jangan sungkan menyampaikan aspirasinya ke kediamannya, apalagi setiap malam Jum’at sudah disediakan forum Yasinan.

”Kalaupun Bapak Ibu datang kesini saya tidak ada di rumah, kedepan jangan sungkan sampaikan aspirasi dan ada beberapa pihak yang akan terima dan pastinya mereka akan lapor dan saya pun akan siap menindak lanjuti,” ujar Bupati, sembari berjanji akan turun ke Desa Tepas dalam waktu dekat.

Terakhir warga kemudian berpamitan dan satu persatu menyalami Bupati dan warga sebelum balik, dipersilahkan makan malam. (ID/Kebas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *